Tuesday, November 10, 2009

Luk 17:11-19

Ke Sepuluh Orang Kusta


17:11. Dalam perjalanan-Nya ke Yerusalem Yesus menyusur perbatasan Samaria dan Galilea.
17:12 Ketika Ia memasuki suatu desa datanglah sepuluh orang kusta menemui Dia. Mereka tinggal berdiri agak jauh
17:13 dan berteriak: "Yesus, Guru, kasihanilah kami!"
17:14 Lalu Ia memandang mereka dan berkata: "Pergilah, perlihatkanlah dirimu kepada imam-imam." Dan sementara mereka di tengah jalan mereka menjadi tahir.
17:15 Seorang dari mereka, ketika melihat bahwa ia telah sembuh, kembali sambil memuliakan Allah dengan suara nyaring,
17:16 lalu tersungkur di depan kaki Yesus dan mengucap syukur kepada-Nya. Orang itu adalah seorang Samaria.
17:17 Lalu Yesus berkata: "Bukankah kesepuluh orang tadi semuanya telah menjadi tahir? Di manakah yang sembilan orang itu?
17:18 Tidak adakah di antara mereka yang kembali untuk memuliakan Allah selain dari pada orang asing ini?"
17:19 Lalu Ia berkata kepada orang itu: "Berdirilah dan pergilah, imanmu telah menyelamatkan engkau."


RENUNGAN
Kisah sepuluh orang kusta yang disembuhkan Yesus, dan hanya satu yang kembali untuk mengucapkan syukur, itu pun yang kembali adalahseorang Samaria yang dianggap orang murtad, jelas menunjukkan bagaimana orang beriman harus menata kehidupan dalam sikap syukur atas segala anugerah Allah.
Kesepuluh orang kusta itu mendapat kesempatan yang sama untuk sembuh. Semuanya harus memenuhi tuntutan hukum, yaitu melaporkan keadaannya kepada iman. Tetapi ternyata tidak semua merasa harus bersyukur atas anugerah itu.
Ada kalanya anugerah bahkan dianggap hak. Kalau demikian, orang tidak akan mampu mensyukuri kehidupan yang mestinya dihargai sebagai anugerah.

Apakah sikap kita juga demikian?

Hidup dengan penuh syukur masih perlu diolah. Orang kerap lebih suka menuntut hak daripada mensyukuri apa yang ada padanya

DOA
Ya Tuhan Yesus, semoga Engkau selalu menyadarkan aku untuk selalu berterimakasih dan bersyukur atas pertolongan dan bantuan Engkau dan orang lain berikan kepadaku. Amin.

(dr email Sdr. SQ)

-- Post From My iPhone

No comments:

Post a Comment

Let's Praise Him